Anjlok Nyaris 1%, IHSG Lengser dari Level 6.000

Wednesday, 21 Nov 2018 04:24

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih melemah pada penutupan perdagangan hari ini. IHSG turun 57,2 poin atau 0,95% ke 5.948.

Menutup perdagangan hari ini, Rabu (21/11/2018), ada 131 saham menguat, 273 saham melemah, dan 103 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp7,97 triliun dari Rp8,23 miliar lembar saham diperdagangkan.

Indeks LQ45 turun 11,0 poin atau 1,2% menjadi 945,33, indeks Jakarta Islamic Index (JII) turun 6,48 poin atau 1,0% ke 663,61, indeks IDX30 turun 6,22 poin atau 1,2% ke 521,05, dan indeks MNC36 turun 5,32 poin atau 1,5% ke 342,83.

 

Mayoritas sektor penggerak IHSG melemah dengan sektor pertambangan memimpin pelemahan sebesar 5,0%.

Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain saham PT Hotel Mandarine Regency Tbk (HOME) naik Rp43 atau 34,96% ke Rp166, saham PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) naik Rp27 atau 17,20% ke Rp184, dan saham PT Mahkota Group Tbk (MGRO) naik Rp40 atau 7,84% ke Rp550.

Sementara itu, saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, antara lain saham PT Guna Timur Raya Tbk (TRUK) turun Rp26 atau 12,87% ke Rp176, saham PT Adaro Energy Tbk (ADRO) turun Rp175 atau 11,78% ke Rp1.310 dan saham PT Indika Energy Tbk (INDY) turun Rp250 atau 10,29% ke Rp2.180.

 

 

Sumber : OKEZONE.COM