Rights issue, Sarana Meditama Metropolitan (SAME) akan mengantogi dana Rp 1,2 triliun

Tuesday , 23 Feb 2021 08:02



Emiten PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME) akan menggelar penawaran umum terbatas I (PUT I) dengan skema hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue. Aksi korporasi ini telah mendapatkan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan pada 19 Februari 2021.

Emiten dengan kegiatan usaha aktivitas rumah sakit swasta itu berencana melepas sebanyak-banyaknya 6 miliar saham baru atau setara 50,42% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah PUT I. Adapun saham yang bernilai nominal Rp 20 per saham itu ditawarkan dengan harga pelaksanaan Rp 200.

Dengan demikian, melalui aksi ini SAME mengantongi dana hingga Rp 1,2 triliun. Adapun PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) yang bertindak sebagai pembeli siaga.

"EMTK selaku pemegang saham utama akan melaksanakan seluruh HMETD yang dimilikinya sebanyak 4,31 miliar HMETD," ungkap manajemen SAME dalam keterbukaan informasi yang diunggah Senin (22/2).

Lebih lanjut dijelaskan, EMTK sanggup untuk melaksanakan seluruh HMETD yang menjadi haknya sesuai porsi bagian kepemilikan saham sebesar 71,88% dari modal ditempatkan dan disetor penuh. Adapun dengan adanya aksi ini, kepemilikan EMTK meningkat menjadi 8,55 miliar.

Asal tahu saja, rencana ini telah mengantongi persetujuan dari pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang telah digelar Kamis (7/1).

Adapun dana yang diperoleh SAME melalui aksi ini akan dimanfaatkan untuk pelunasan seluruh pokok dan bunga serta biaya pinjaman  kepada PT Bank Negara Indonesia Tbk hingga Rp 816,87 miliar atau setara 68% dari dana yang diperoleh. Sisanya, Rp 271,76 miliar akan digunakan untuk   penyertaan modal ke PT Kurnia Sejahtera Utama selaku entitas anak SAME dalam rangka pelunasan pinjaman dari BNI.

Tanggal terakhir perdagangan saham dengan HMETD di pasar reguler pada 1 Maret dan di pasar tunai pada 3 Maret. Tanggal pencatatan efek di Bursa Efek Indonesia pada 5 Maret. Periode perdagangan dan pelaksanaan HMETD pada 5-15 Maret.

sumber : kontan.co.id